Saturday, June 14, 2014

Malam hitam kelam, Pak Jokowi!




Lihatlah, Pak Jokowi!
Malam semakin hitam, hitam, hitam, kelam, kelam, kelam
Kampanye hitam, hitam, hitam, makin kalap tak terkendali
Sehitam dan sekelam pikiran para pelaku dan pendana geram
Sekali hitam, semakin hitam, selamanya hitam sampai mati


Dari hulu ke hilir mengalir deras air hitam
Bermuara di lautan kebalauan yang hitam legam 
Meracuni banyak organisme di laut-laut dalam 
Hari-hari pun tampak beranjak menuju gelap temaram seram 

Tapi jangan takut, Pak Jokowi!
Semakin hitam dan kelam gelap-gelap malam
Semakin tampak terang bulan bersinar-sinar
Semakin tampak terang bintang-bintang bercahaya

Engkaulah sang bulan dan bintang-bintang itu, Pak Jokowi!
Kami semua ada di belakang, di depan dan di sampingmu
Bersamamu juga kami ingin menjadi bintang-bintang yang benderang
Mari bersama-sama kita datangkan terang buat Indonesia raya!

Selalu terang mengalahkan gelap gulita!
Selalu! Selalu! Selalu!
Tidak pernah sebaliknya
Itulah hukum alam yang abadi
Tak pernah terpatahkan 

Tak pernah dibatalkan

Lihatlah, Pak Jokowi!
Bahkan alam pun dengan maha kekuatannya
Dan para dewa benderang di angkasa raya tak berbatas
Ada di pihakmu, Pak Jokowi
Ada bersamamu, Pak Jokowi
Ada di sisimu, Pak Jokowi

Bersamamu, Pak Jokowi!
Seluruh rakyat pun menjadi bintang-bintang terang abadi
Yang akan mengalahkan kekuatan-kekuatan kegelapan
Yang mau melahap dan memangsa negeri kita yang menawan

Bergerak, bergerak, bergerak, tak tertahan, tak terlawan!

People movement!
People movement!
Kekuatan besar ada dalam batin dan nurani rakyat!
Bukan dalam politik uang!
Bukan, bukan, bukan!


Mari bergerak, bela dan pertahankan negeri kita!
Agar hanya menjadi negeri para bintang yang benderang!

Selalu terang mengalahkan kegelapan!
Selalu! Selalu! Selalu! 


Itulah janji dan sumpah abadi alam semesta nan menawan
Janji dan sumpah yang selalu berlaku di segala zaman 

Dari jagat ke jagat tak pernah rentan 
Menanglah terang saat kegelapan dilawan!

Bersamamu, Pak Jokowi!
Para mahatma rela tampil tak tertahan 
Membela terang dan kuat melawan kegelapan
Sungguh agung jiwa mereka para begawan kebenaran
Dua jempol untuk mereka dari para dewa di awan gemawan!

Berjuanglah terus, terus, terus, tak tertahan!
Pelabuhan masih jauh jangan berhenti mengayuh!
Walaupun gelombang prahara mengancam di depan
Janganlah sekali-kali menurunkan sauh!


Jakarta, 13 Juni 2014
by ioanes rakhmat



Konser akbar Salam Dua Jari, people movement, Gedung Gelora Bung Karno, Jakarta, 5 Juli 2014. JKW: "Rakyat sedang buat sejarah baru!"



People movement. JKW dan rakyat, Monas, Jakarta, Jokowiday, 22 Juni 2014 




People movement. JKW dan rakyat, lapangan ex-MTQ, Jambi, 24 Juni 2014